siswa

Penerimaan Peserta Didik Baru

Telah dibuka penerimaan peserta didik baru. Tahun Ajaran 2024/2025.

SMK Diponegoro Karanganyar

Alur Pendaftaran

  1. Calon Peserta Didik baru dapat mendaftar secara mandiri melalui website PPDB Online Smedip dan mengisi formulir pendaftaran sesuai data diri peserta.
  2. Calon Peserta Didik baru dapat langsung datang ke SMK Diponegoro Karanganyar dengan membawa berkas persyaratan yang dibutuhkan.
  3. Setelah dinyatakan diterima, peserta PPDB membayar biaya daftar ulang Sebesar Rp. 180.000,-
  4. Berkas Pendaftaran dan Biaya Daftar Ulang diserahkan langsung ke SMK Diponegoro Karanganyar.

Persyaratan Pendaftaran

  1. Foto Diri Berwarna Ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar
  2. Fotokopi Kartu Keluarga/KK sebanyak 2 lembar
  3. Fotokopi Akte Kelahiran sebanyak 2 lembar
  4. Fotokopi Kartu Indonesia Pintar/KIP sebanyak 2 lembar (bagi yang punya)
  5. Fotokopi Ijazah sebanyak 2 lembar (jika sudah ada/menyusul)
  6. Fotokopi Raport/Piagam/Sertifikat bagi yang pernah mendapat peringkat 1/2/3 atau juara 1/2/3 bidang akademik maupun non akademik minimal tingkat Kabupaten
siswa

Program Keahlian

Banyak pilihan program keahlian yang dapat dipilih sesuai dengan minat dan bakat siswa.

- Broadcasting dan Perfilman (BDP)
- Smart Farming / Agribisnis Tanaman (AT)
- Teknik Otomotif (TO)
- Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT)
siswa

Fasilitas Sekolah

Fasilitas sekolah yang lengkap dan memadai untuk mendukung kegiatan belajar mengajar.

  • - Ruang Teori
  • - Masjid
  • - Lab TJKT ber-AC
  • - Lab. Otomotif
  • - Lab. Agribisnis Tanaman
  • - Lab. SIMDIG ber-AC
  • - Green House
  • - Kantin Sekolah
  • - Perpustakaan
  • - Lapangan Voli, Futsal, Basket

Rincian Perolehan Beasiswa

Beasiswa Akademik

Beasiswa akademik akan diberikan kepada calon peserta didik baru yang mempunyai Peringkat 1/2/3 pada waktu duduk di bangku SMP/MTs Sederajat, dengan dibuktikan raport asli ataupun fotokopi yang dilegalisir oleh Kepala Sekolah SMP/MTs Asal disertai Surat Keterangan atau Rekomendasi Kepala Sekolah SMP/MTs yang menyatakan bahwa peserta didik tersebut benarbenar pernah mendapatkan peringkat 1/2/3, dengan perolehan Beasiswa sebagai berikut:

PERINGKAT KELAS BESAR BEASISWA & SYARAT
BEASISWA SPP SYARAT
I 1,5 Tahun Pernah mendapatkan peringkat 1/2/3 dari sekolah asal. Di buktikan dengan fotokopi raport yang dilegalisir oleh kepala SMP/MTs disertai Surat Keterangan atau Rekomendasi Kepala Sekolah SMP/MTs yang menyatakan bahwa peserta didik tersebut benar-benar pernah mendapatkan peringkat 1/2/3
II 1 Tahun
III 1 Semester

Beasiswa Non Akademik

Beasiswa non akademik akan diberikan kepada calon peserta didik baru yang mempunyai prestasi dibidang Non Akademik, contoh (Olahraga, Seni), individu ataupun satu regu. Ditingkat Kabupaten, Karesidenan, dan Provinsi. Dibuktikan fotokopi Sertifikat/Piagam penghargaan dengan menunjukkan aslinya. Dengan perolehan Beasiswa sebagai berikut:

JUARA KABUPATEN KARESIDENAN PROVINSI
I BEBAS SPP 1,5 TAHUN BEBAS SPP 2 TAHUN BEBAS SPP 3 TAHUN
II BEBAS SPP 1 TAHUN BEBAS SPP 1,5 TAHUN BEBAS SPP 2 TAHUN
III BEBAS SPP SEMESTER BEBAS SPP 1 TAHUN BEBAS SPP 1,5 TAHUN

BEASISWA REKOMENDASI/USULAN DARI PENGURUS RANTING MWC KARANGANYAR.

Beasiswa ini diberikan kepada anak disetiap daerah Ranting masing masing, dari hasil rekomendasi/usulan Pengurus Ranting Nahdhatul Ulama Se MWC Karanganyar. Masing masing Ranting mendapatkan kesempatan untuk mengusulkan 1 anak, selanjutnya bisa berkoordinasi dengan Pengurus Inti MWC. Beasiswa ini berlaku untuk kejuruan TO, TJKT, dan BDP. Besaran beasiswa yang akan diperoleh dari beasiswa ini adalah 1,5 Tahun.

BEASISWA KEJURUAN KHUSUS (SMART FARMING/AT).

Beasiswa kejuruan Khusus, akan diberikan kepada Seluruh Peserta didik baru yang masuk ke kejuruan Agribisnis Tanaman (AT). Beasiswa yang diperoleh yaitu subsidi 50% biaya SPP selama 3 tahun.

BEASISWA HAFIDZ & HAFIDZAH

Beasiswa Hafidz dan Hafidzah akan diberikan kepada calon peserta didik baru yang mampu menghafal Al-Qur’an minimal 1 Juz. Dibuktikan mampu menghafal didepan Petugas Tes Hafalan. Dengan perolehan Beasiswa Bebas Biaya Pendidikan Selama Sekolah .

BEASISWA SUBSIDI DPP 50%

Beasiswa tersebut diberlakukan untuk calon peserta didik baru yang melakukan Daftar Ulang (50 pendaftar ulang pertama) atau memiliki saudara kandung masih aktif atau alumni SMK Diponegoro Karanganyar (dibuktikan dengan Kartu Keluarga). Besarnya perolehan beasiswa yaitu Subsidi DPP 50%.

Masih bingung dengan Pendaftaran Peserta Didik Baru? Yuk, tanyakan langsung.